SEMOGA ADA SETITIK BAROKAH TERSIRAT DARI SAJIAN YANG TERSURAT SEHINGGA HIDUP LEBIH BERMAKNA DAN BERGUNA

Tuesday, July 7, 2009

Ulang Tahun Merupakan Media Evaluasi


Pejabat yang mewakili Kakanwil Depag. Provinsi Nusa Tenggara Barat dalam sambutannya pada acara Puncak peringatan Ulang Tahun Ke-3 Ponpes Putra Rinjani NW, Rabu 01 Rajab 1430 H = 24 Juni 2009, menyebutkan bahwa ulang tahun Ponpes Putra Rinjani ini merupakan media evaluasi bagi masyarakat dan pengurus setempat, tentang pentingnya pendidikan agama pada era modern ini bagi generasi kita. Ponpes ini adalan salah satu media yang sangat relevan.
Maka masyarakat dan pemerintah harus mendukung atas perkembangan yang terjadi diwilayah Suntalangu ini, ungkapnya. Terlebih lagi pada acara ini dirangkaikan dengan acara peletakan batu pertama pembangunan Madrasah Aliyah NW Dasan Baru Suntalangu. Ini merupakan hal yang sangat baik dan perlu mendapatkan dukungan moril dan materil dari semua pihak, agar Madrasah Aliyah ini dapat dibangun dengan segera, agar pada tahun ajaran baru 2009 ini, anak-anak kita yang akan masuk di Madrasah Aliyah dapat menempati gedung tersebut. dan diharapkan kepada pengurus ponpes agar segera memperoses ijin operasionalnya agar mendapatkan legitimasi formal dari pemerintah. Insya’ Allah kami dari unsur Departemen Agama akan membantu karena ini adalah lembaga yang bernaung dibawah Departeman Agama, jadi insya’ Allah kami akan membantu sesuai dengan aturan yang ada. Dan kami ucapkan selamat kepada Ponpes Putra Rinjani dan masyarakat yang melaksanakan acara ini. Semoga tetap jaya sepanjang masa
(puri-1)

Link ke Facebook

0 komentar: